get app
inews
Aa Read Next : Raih 2287 Suara, Sholehudin Menang di Pilkades Blanakan Subang

Ironi, Seorang Nenek di Subang Tinggal di Sebuah Gubuk Nyaris Ambruk

Senin, 06 Juni 2022 | 10:40 WIB
header img
Nenek Ami (70) tinggal sebatang kara di gubuk nyaris ambruk. (Foto: Agus Hidayat)

SUBANG, iNews.id - Seorang nenek di Pantura Subang, Jawa Barat terpaksa hidup cukup menderita. Setelah ditinggal suaminya meninggal dunia, nenek Ami (70) hidup sebatang kara di sebuah gubuk nyaris ambruk.

Di sebuah gubuk berukuran 4X2,5 meter nenek Ami yang merupakan warga Dusun Sarireja, Desa Sukareja, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Subang ini hidup dengan serba kekurangan.

BACA JUGA : Menko Luhut Naikkan Tiket Masuk Candi Borobudur Wisatawan Lokal Menjadi Rp750.000

Tidak ada perabotan rumah tangga atau barang elektronik yang mahal di gubuk nenek Ami. Bahkan kondisi gubuk beralaskan tanah dan berdinding biliknya pun kini nyaris ambruk. Sering kali tetangganya ikut memperbaikinya gubuk reyot nenek Ami ini.

Untuk bertahan hidup, nenek Ami meminta beberapa helai padi di sawah atau menungu belas kasih tetangga memberinya makan.

BACA JUGA : Polisi Gadungan di Subang Gasak Belasan HP Anak Sekolahan, Begini Modusnya

Menurut nenek Ami, sudah tiga bulan ini ia terpaksa sementara tidur di rumah tetangganya karena sedang musim hujan. Dikhawatirkan angin kencang dapat merobohkan rumah nenek Ami.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Berita iNews Subang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut