get app
inews
Aa Text
Read Next : Raih 2287 Suara, Sholehudin Menang di Pilkades Blanakan Subang

Longsor di Cijambe Subang Timpa Mobil dan Putuskan Akses Jalan ke 3 Desa

Senin, 03 April 2023 | 13:06 WIB
header img
Mobil Pikap tertimpa longsor di Cijambe Subang. (Foto: Istimewa)

SUBANG, iNewsSubang.id - Bencana alam longsor terjadi di jalur Desa Cijambe menuju Desa Cirangkong, Kecamatan Cijambe, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Minggu (2/4/2023) malam. Sebuah mobil Pikap tertimpa material longsor dan memutus akses jalan ke tiga Desa di Kecamatan Cijambe. 

BACA JUGA : Anggota DPRD Subang Ali Mukadas Bagikan 40 Ton Beras untuk Ribuan Warga

Menurut Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Subang Udin Jazudin, tiga titik longsor terjadi di jalur tersebut. Peristiwa longsor ini akibat hujan terus menerus yang mengguyur Kabupaten Subang. 

"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam longsor ini. Namun, timbunan longsor berupa tanah bercampur bebatuan dan pepohonan bambu ini menimbun satu unit mobil dan 6 kendaraan sepeda motor terjebak di tengah longsoran," ujar Udin saat melakukan pembersihan material longsor, Senin (3/4/2023). 

BACA JUGA : Tingkatkan Iman dan Taqwa, SDN Sukawera Gelar Pesantren Kilat

Udin menambahkan, longsor yang terjadi di tiga titik di jalur menuju kantor Kecamatan Cijambe tersebut mengakibatkan akses utama menuju 3 Desa tertutup. 

"Hingga saat ini, kami masih melakukan pembersihan material longsor dengan menurunkan satu alat berat atau beko, serta petugas gabungan dan masyarakat," katanya. 

Sementara menurut warga Rudi, ia terjebak longsor saat hendak pulang ke rumah. Namun saat balik lagi, jalan yang ia lalui juga terjebak longsor. Ia akhirnya meninggalkan sepeda motor dan memilih pulang jalan kaki. 

BACA JUGA : Haru, Pasangan Pengantin Menikah di Ruang ICU RSUD Subang

"Saya mau pulang kerja ke Kampung, pas disini terjebak longsor, mau balik lagi disini longsor lagi," imbuhnya. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut