Aep menambahkan, kedatangan Zidane ke Desa Cisaat saat itu karena desanya merupakan daerah sentra susu sapi perah. Zidane sendiri saat itu merupakan duta susu dunia sehingga Desa Cisaat menjadi salah satu tempat yang dikunjunginya di Indonesia.
"Dia itu jadi duta susu dunia dari Prancis untuk mensosialisasikan susu. Dan dari danonenya juga mencari mana nih yang banyak memproduksi susu. Nah kebetulan Desa Cisaat itu sebagai sentra susu sapi perah waktu itu di Kabupaten Subang daerah selatan jadi datanglah ke Desa Cisaat," imbuhnya.
BACA JUGA : Tuntut Tandatangani SKB Pemekaran, Ratusan Warga Pantura Demo ke Gedung DPRD Subang
Untuk mengabadikan lapangan sepak bola yang pernah digunakan oleh Zidane, pihak desa akhirnya menamakan lapang yang berada di Dusun Cerelek, Desa Cisaat tersebut dengan nama Zinedine Zidane.
Editor : Yudy Heryawan Juanda