“Kami selaku masyarakat Patimban, sangat menginginkan penutupan jalan dibatalkan, karena akan berdampak terhadap masyarakat. Masyarakat desa Patimban mengharapkan bisa memdapatkan manfaat yang mensejahterakan langsung dari pembangunan pelabuhan itu,” pungkasnya.
Sementara menurut Kasubag Tata Usaha KSOP Kelas II Patimban Andik Sudarmawan pihaknya menerima aspirasi yang disuarakan oleh mahasiswa dan masyarakat.
BACA JUGA : Tangkap 3 Pelaku Pencurian Mobil Pengisi ATM, Satreskrim Polres Subang Amankan BB Rp4,2 Miliar
“Persoalan akses jalan dari desa Patimban menuju Pelabuhan Patimban dan semua tuntutan yang diberikan akan saya sampaikan kepada kepala KSOP, tentunya kami senang atas silaturrahim dan diingatkan mengenai aspirasi masyarakat,” jelasnya.
Editor : Yudy Heryawan Juanda