"Bagus sekali, ternyata kita selama ini tidak tahu melon itu banyak jenisnya, kita tahu selama ini melon itu cuma tahu satu itu saja, dapat pengetahuan juga edukasi bagaimana menanam yang baik, dan bisa petik sendiri," ujarnya kepada iNewsSubang.id, Jumat (6/1/2023).
Hal serupa dikatakan oleh Buana Salam yang berkunjung bersama kedua anaknya, selain mendapatkan pengetahuan, mereka juga bisa berswafoto di tengah kebun melon yang jarang ditemui.
BACA JUGA : Camping Ground Legok Gintung Subang, Suguhkan Air Terjun Berwarna Biru
"Bisa bawa anak-anak langsung, rasain gimana metik, kayak gimana pohonnya, jadi anak-anak bisa dapat pengetahuan juga, bisa foto-foto juga, anak-anak jadi senang," katanya.
Sementara menurut petani melon Sakina Farm, Adimas Muhammad Wibisana, ide awal membuat wisata petik melon ini dari salah satu temannya di luar kota. Namun ia berinovasi menggunakan sistem Green House sehingga hasilnya lebih maksimal.
Editor : Yudy Heryawan Juanda