get app
inews
Aa Read Next : Kenalkan Produk, PT SIL Ajak Media di Subang untuk Berkolaborasi

Mitos dan Sejarah Papais Cisaat, Dulu Dilarang Dijual Kini Jadi Oleh-Oleh Khas Subang

Senin, 27 Februari 2023 | 11:09 WIB
header img
Papais Cisaat oleh-oleh khas Kabupaten Subang. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNewsSubang.id - Kabupaten Subang memiliki berbagai aneka ragam makanan khas yang dapat dijadikan oleh-oleh. Mulai dari olahan buah nanas hingga Papais Cisaat. Papais Cisaat merupakan oleh-oleh dari Desa Cisaat, Kecamatan Ciater, Subang yang memiliki mitos dan sejarah panjang.

Papais Cisaat merupakan cemilan dengan rasa manis yang dibungkus oleh daun bemban. Cemilan ini tercipta ketika masyarakat saat itu kekurangan bahan untuk membuat dodol.

BACA JUGA: Suguhkan Pemandangan Pedesaan, Berikut Harga Camping Ground di Wisata Mata Air Cimincul Subang

Menurut tokoh masyarakat Desa Cisaat Aep Sutarya, jaman dulu di desanya seringkali digelar acara ruwat bumi. Bahkan kegiatannya digelar setiap tiga bulan sekali.

"Jadi setiap ada acara tersebut warga iuran tapi bukan uang melainkan makanan seperti padi atau buah-buahan buat acara syukuran itu," ujarnya.

BACA JUGA : Murah dan Enak, Aneka Ikan Laut Bakar di Laut Utara Subang Serba Rp35.000, Berikut Lokasinya

Aep menjelaskan, dalam ruwat bumi itu masyarakat menyumbangkan berbagai makanan. Sementara untuk kalangan bangsawan, masyarakat khusus menyediakan dodol sebagai jamuannya.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Berita iNews Subang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut