JAKARTA, iNewsSubang.id - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) memberikan penghargaan Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup (Proper) kategori emas kepada Pupuk Kujang Cikampek. Raihan Proper emas ini merupakan yang pertama kalinya bagi Pupuk Kujang.
Penghargaan Proper Emas tersebut langsung diserahkan oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin kepada Direktur Utama Pupuk Kujang, Maryadi di Istana Wapres Jakarta Pusat, Kamis (29/12/2022).
BACA JUGA : Petani Nanas Subang Binaan Pupuk Kujang Sumbangkan 2 Ton Nanas kepada Korban Gempa Cianjur
Menurut Maryadi, penghargaan tersebut menjadi bukti bahwa perusahaan turut bertanggung jawab kepada lingkungan dan kemanusiaan.
“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi Pupuk Kujang untuk menjalankan praktik bisnis berkelanjutan. Kami terus menerapkan prinsip ekonomi hijau dalam menjalankan usaha. Karena Pupuk Kujang tidak hanya fokus pada pencapaian profit, tapi juga bertanggung jawab pada lingkungan, masyarakat dan menerapkan tata kelola perusahaan yang baik,” ujarnya.
BACA JUGA : Bantuan Korban Gempa dari Pupuk Kujang Disalurkan Hingga Pelosok Cianjur
Maryadi menambahkan, Pupuk Kujang telah melakukan berbagai upaya dalam menerapkan tata kelola lingkungan dalam menjalankan aktivitas bisnis perusahaan antara lain pengurangan emisi, pengurangan limbah dan efisiensi energi. Selain itu, Pupuk Kujang terus melakukan berbagai program sosial untuk menyejahterakan masyarakat.
Editor : Yudy Heryawan Juanda