get app
inews
Aa Text
Read Next : Festival Sawindu Galuh Pakuan Cup Seri VIII Gaungkan Budaya Sunda ke Kancah Internasional

Wakil Bupati Subang Resmikan Kantor Linkhub, Dorong Inovasi Industri Kendaraan Listrik

Minggu, 16 Maret 2025 | 03:56 WIB
header img
Wakil Bupati Subang Resmikan Kantor Linkhub, Dorong Inovasi Industri Kendaraan Listrik. (Foto: Istimewa)

"Dengan hadirnya investasi dari perusahaan besar dalam industri EV, yaitu BYD, kami dari Pemda Subang akan mempersiapkan kebutuhan SDM yang unggul. Salah satunya dengan menghidupkan kembali BLK dan LPK yang selama ini sudah lama tertidur," jelasnya.

Ia juga mengajak masyarakat Subang untuk beradaptasi dan berkontribusi dalam pembangunan industri kendaraan listrik.

"Hayu, kita sama-sama bangun Subang ini menjadi pelopor dalam industri EV, dengan kemauan belajar dan langsung terlibat di dalamnya," pungkasnya.

Dukungan terhadap proyek ini juga datang dari Vice Chairman of Promotion and Marketing Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo), Adrianto Gani. Ia menyambut baik kerja sama ini dan menegaskan dukungan penuh untuk percepatan perkembangan industri kendaraan listrik di Indonesia.

"Kami dari Periklindo menyambut dengan baik kerja sama ini, dan kami dukung penuh supaya perkembangan industri electric vehicle di Indonesia cepat berkembang," ujar Adrianto.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut