get app
inews
Aa Read Next : Tinjau Posko Kesehatan di Rest Area Tol Cipali Subang, Menkes Pastikan Pemudik Terlayani

Jelang Libur Imlek, Arus Lalu Lintas di Tol Cipali Subang Meningkat

Sabtu, 21 Januari 2023 | 13:58 WIB
header img
Arus lalu lintas di tol Cipali Subang terpantau ramai. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNewsSubang.id - Menjelang libur tahun baru Imlek 2023, arus lalu lintas di ruas tol Cipali Subang, Jawa Barat mengalami peningkatan, Sabtu (21/1/2023).

BACA JUGA : Ratusan Hektar Sawah dan Tambak di Pantura Subang Terendam Banjir

Dari pantauan iNewsSubang.id di Km 110 tol Cipali, Cilameri Kecamatan Pagaden, Subang, volume kendaraan dari arah Jakarta menuju Palimanan meningkat sejak Sabtu pagi.

BACA JUGA : Cara Unik Polsek Cibogo Subang Buat Pengendara Tertib Berlalu Lintas

Kendaraan pribadi bernomor polisi B tak henti-hentinya melintas secara beriringan. Namun arus lalu lintas di tol Cipali ini masih terpantau lancar.

Libur hari raya Imlek yang bersamaan dengan libur akhir pekan membuat masyarakat ibu kota memilih untuk berlibur ke kampung halaman.

BACA JUGA : Bukan Pemerkosaan, Jaksa Ungkap Peristiwa di Magelang Perselingkuhan Brigadir J dan PC

Diperkirakan arus lalu lintas di ruas tol Cipali Subang ini akan terus meningkat hingga hari Minggu pagi besok.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Berita iNews Subang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut