get app
inews
Aa Read Next : Sumringahnya Warga Subang Dapat Hadiah Sepeda Motor dari MNC Finance

Penyanyi Terkenal Era Tahun 80-an Ditemukan Meninggal dalam Sumur di Subang

Kamis, 12 Januari 2023 | 17:20 WIB
header img
Iis piska berhasil dievakuasi dari dalam sumur oleh petugas gabungan dengan kondisi meninggal dunia. (Foto: Istimewa)

SUBANG, iNewsSubang.id - Warga Dusun Hegarmanah, Desa Purwadadi Barat, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Subang, Jawa Barat digegerkan dengan terceburnya seorang wanita ke dalam sumur sedalam 16 meter, Kamis (12/1/2023). Wanita tersebut ternyata Iis Komariah (56) atau Iis Piska, seorang penyanyi terkenal di era tahun 80-an.

Penyanyi yang terkenal dengan lagu Nyatakanlah tersebut diketahui pertama kali tercebur ke dalam sumur di pinggir rumahnya oleh menantunya Laila (32). Korban berhasil dievakuasi oleh tim gabungan dari BPBD dan Resque Damkar Subang dengan kondisi sudah tidak bernyawa. 

BACA JUGA : Jualan di Depan Sekolah, Mobil Penjual Eskrim di Subang Malah Ludes Terbakar

Menurut Laila, ia tidak mengetahui ketika mertuanya tersebut keluar rumah. Namun ia mendengar suara orang tercebur. Ketika keluar rumah dan melihat sumur ternyata ada sendal dan pakaian mertuanya. Padahal Laila sebut biasanya sumur selalu tertutup. 

"Gak tahu, pas denger kejebur aja baru keluar, terus lihat sendal sama baju, iya sumur biasanya tertutup," ujarnya. 

BACA JUGA : Miris, Hari Pertama Masuk Sekolah, Pelajar SDN Sindang Laut Subang Malah Disibukkan Bersihkan Kelas

Iis Komariah sendiri baru tinggal di Purwadadi sejak tujuh bulan lalu. Sebelumnya ia tinggal di Kota Batam Kepulauan Riau. Ia memilih pindak ke Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Subang karena keluarga besarnya tinggal di sana. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Berita iNews Subang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut