"Kepemimpinan di DPRD bukan hanya sekadar jabatan, tetapi merupakan amanah untuk mewujudkan cita-cita bersama, menuju Kabupaten Subang yang maju, berdaya saing, dan berkelanjutan," ujarnya.
Imran mengajak pimpinan DPRD yang baru dilantik untuk melaksanakan tugas dengan baik serta menjaga sinergi dengan berbagai unsur masyarakat. Ia berharap kerja sama ini akan menciptakan kondisi yang lebih harmonis dengan melibatkan semua elemen politik dan masyarakat.
"DPRD harus hadir di tengah masyarakat dan terus menyuarakan aspirasi rakyat, dengan adaptif terhadap perubahan zaman serta keinginan masyarakat sebagai konstituen," katanya.
Imran juga menambahkan bahwa DPRD Kabupaten Subang harus menjadi simbol cita-cita bangsa yang ideal, serta menjadi lembaga perwakilan yang representatif, harmonis, dan produktif. Dengan demikian, demokrasi di Indonesia akan semakin matang.
"Seluruh pimpinan DPRD diharapkan dapat membangun sinergi dengan semua unsur dalam mewujudkan kondisi yang kondusif untuk Subang yang lebih baik," ucapnya.
Editor : Yudy Heryawan Juanda
Artikel Terkait