BLK Disnakertrans Subang Siapkan Pelatihan Sesuai Kebutuhan Industri

Tim iNews.id
BLK Disnakertrans Subang melatih peserta untuk kejuruan elektro. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNews.id - UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Disnakertrans Subang, terus berinovasi dalam menyesuaikan pelatihan dengan kebutuhan industri, terutama perusahaan-perusahaan yang sedang berkembang di wilayah tersebut. Hal tersebut diungkapkan Kkepala UPTD BLK Disnakertrans Subang, Ucu KUswandi kepada iNews Subang, Rabu (2/10/2024).

"Inovasi kita, misalkan nih kita melatih kejuruan listrik, nah itu kami menggunakan instruktur dari perusahaan selama beberapa jam. Biasanya 40 jam sekitar 5 hari untuk memberikan materi ke mereka. Hal ini untuk menyesuaikan kebutuhan perusahaan," ujarnya.

Ucu menjelaskan pentingnya memahami kompetensi yang dibutuhkan oleh perusahaan, termasuk pabrik mobil listrik yang sedang berkembang.

"Yang kita siapkan sekarang ini, kompetensi apa sih yang dibutuhkan mereka itu. Tidak semua teknis saja kan, dari mulai produksi, maintenance, administrasi, bahkan mereka pasti butuh dari mulai tukang kebun saat mereka mulai berdiri. Cuma kami sampai sekarang belum mendapatkan apa yang mereka butuhkan," katanya.

Saat ini, BLK sedang menjalankan pelatihan untuk bidang listrik dan elektro yang ditujukan untuk PT Meilon, serta pelatihan di bidang garmen dan perawatan AC.

"Saat ini sedang ada pelatihan listrik, elektro untuk PT Meilon, garmen tetap ada, dan AC. Banyak perusahaan yang membutuhkan maintenance AC," ungkapnya.



Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network