SUBANG, iNews.id - Kasus kebakaran kembali terjadi di pantura Subang, Jawa Barat. Sebuah penggilingan padi di Dusun Gardu, Desa Rancabango, Kecamatan Patokbeusi, Kabupaten Subang mengalami kebakaran.
Menurut Kepala Bidang Pemadam & Penyelamatan Satpoldam Subang, Dede Rosmayandi, pihaknya menerima laporan kebakaran tersebut pada Senin dini hari (18/4/2022) pukul 02.15 WIB. Tim pemadam langsung melakukan penindakan hingga pukul 05.55 WIB.
BACA JUGA : Diduga Korsleting Listrik, 5 Kios di Pamanukan Subang Ludes Terbakar
"Laporan diterima pukul 02.15 WIB, penindakan dimulai pukul 02.45 - 05.55 WIB," ujarnya.
Penggilingan padi yang dimiliki oleh Wasman bin Warsum tersebut diduga terjadi akibat adanya korsleting listrik.
BACA JUGA : Prihatin Belum Terungkap, Kuasa Hukum Danu Dukung Polisi Segera Ungkap Kasus Pembunuhan Jalancagak
"Pemilik penggilingan padi yaitu bapak Wasman bin Warsum, penyebabnya diduga korsleting listrik," jelas Dede.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai Rp452 juta dikarenakan 80% bangunan ludes terbakar.
BACA JUGA : Berbasis Agrikultur, Ponpes di Subang Lahirkan Santri Tahfidz Qur'an yang Pandai Berwirausaha
Selain dilakukan oleh petugas damkar, pemadam juga dibantu oleh aparat TNI, Polri, Tagana, dan aparat Desa setempat.
Editor : Yudy Heryawan Juanda