Beberapa poin penting dalam tuntutan tersebut adalah:
1. Anggaran Kemahasiswaan: Mahasiswa menuntut agar 100% anggaran kemahasiswaan terserap secara maksimal untuk kegiatan mahasiswa.
2. Transparansi Anggaran: Mahasiswa meminta keterlibatan dalam Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Universitas (RAPBU) serta Rapat Anggaran Tahunan (RAT).
3. Standarisasi Kualitas Dosen: Mahasiswa menuntut adanya standar kualitas yang jelas bagi tenaga pengajar.
4. Keterbukaan Informasi Beasiswa: Meminta agar informasi beasiswa lebih terbuka dan mudah diakses.
5. Uji Publik Calon Rektor: Mahasiswa menginginkan perwakilan dari setiap fakultas hadir dalam uji publik calon rektor.
6. Pemerataan Fasilitas: Menuntut adanya pemerataan fasilitas untuk setiap fakultas.
7. Mobil Operasional Kemahasiswaan: Mahasiswa mengusulkan pengadaan mobil operasional untuk mendukung kegiatan kemahasiswaan.
8. Pemeliharaan Fasilitas: Mahasiswa mendesak perbaikan dan pemeliharaan fasilitas yang sudah ada.
9. Prioritas Tuntutan: Mahasiswa berharap seluruh tuntutan ini dijadikan prioritas bagi rektor baru yang akan datang.
Editor : Yudy Heryawan Juanda