Ruhimat juga menyampaikan, Subang saat ini memiliki berbagai program strategis nasional yang dirinya yakin akan meningkatkan perekonomian Kabupaten Subang. Namun, program tersebut harus disiapkan sedini mungkin, sehingga tidak menyebabkan efek domino yang tidak diinginkan. "Kalau tidak kita siapkan dari sekarang dengan hadirnya pelabuhan, bahaya buat kita," ungkapnya.
Salah satu persiapan untuk menyambut program strategis nasional tersebut lanjut Bupati, adalah dengan Pembangunan jalan baru yang menyambungkan berbagai daerah di Kabupaten Subang. Dirinya menjelaskan, salah satu upaya dirinya untuk pembangunan tersebut adalah turun langsung menemui beberapa Menteri di berbagai Kementerian hingga harus menaiki ojek online untuk mobilitas yang cepat. "Saya turun sampai naik ojek, supaya bisa dari kementerian ini ke kementerian lainnya," jelasnya.
Bupati mengamanahkan kepada para tokoh agama untuk dapat membantu mengedukasi penerus bangsa untuk dapat giat belajar, sehingga dapat bersaing pada kemajuan Subang di masa depan.
"Dalam rangka masa depan subang akan muncul kemajuan yang pesat, nitip untuk anak cucu kita, sing wehwel diajarna," imbuhnya.
Ruhimat berpesan untuk selalu berjuang untuk masa depan, karena dirinya ingat sebuah ayat di Al-Qur'an yang berbunyi 'Tuhan tidak akan merubah nasib suatu umat, jika mereka tidak merubah nasib mereka sendiri.'
Editor : Yudy Heryawan Juanda