SUBANG, iNewsSubang.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Subang, Jawa Barat menggelar Festival Kopi di Lapang Berdikari, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Senin (28/8/2023). Kegiatan tersebut langsung dihadiri oleh Bupati Subang Ruhimat, bersama Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi.
Selain memamerkan berbagai produk kopi, produk pertanian Kabupaten Subang lainnya, dalam festival kopi tersebut juga digelar Talkshow, live musik, dan lomba barista Kopi.
Menurut Wakil Bupati Subang, Agus Masykur Rosyadi, bahwa Indonesia merupakan lenghasil kopi ketiga dunia dibawah Brazil dan Vietnam, dengan Raihan 11,7 juta kantung pada tahun 2022.
"Bahwa potensi kopi di Indonesia ini sangat memiliki peluang tinggi menjadi produk unggulan" ujarnya.
Wabup Agus menambahkan, dengan diadakannya festival kopi ini merupakan upaya untuk terus mengenalkan cita rasa kopi Subang. Untuk hal itu, maka produktivitas para petani juga diharapkan terus meningkat.
Editor : Yudy Heryawan Juanda