Sementara menurut pengelola Camping Ground Legok Gintung Rohmat Hidayatullah, wisata di tempatnya cukup terjangkau. Ia juga bisa menyiapkan sound sistem untuk acara rombongan.
"Dijamin lebih nyaman buat camping family, harganya untuk tiket masuk cuma Rp10.000 perorangannya, untuk campingnya kalau bawa peralatan sendiri cuma Rp15.000 perorangan ditambah parkir Rp5000 buat motor dan Rp10.000 buat mobil," imbuh Rohmat.
BACA JUGA : Serunya Wisata Arung Jeram Belerang di Sariater, Berikut Harga Tiketnya
Rohmat menjelaskan, selain bisa membawa tenda sendiri, pihaknya juga menyiapkan dua paket tenda. Paket yang pertama yaitu Rp125.000 perorangan dengan fasilitas parkiran gratis, tiket camping, main ke curug, tenda matra, sleeping bad, api ungun, colokan listrik dan sarapan.
"Terus paket keduanya yaitu paket VIP itu Rp650.000 untuk 4 orang, kelebihannya tendanya lebih gede, pakai kasur, bantal, selimut, alat masak dan sarapan untuk 4 orang," pungkasnya.
Editor : Yudy Heryawan Juanda