get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Subang Pastikan Distribusi Logistik Pilkada Serentak 2024 Berjalan Lancar

Ekonomi Memburuk, PM Inggris Liz Truss Mundur Setelah Menjabat 45 Hari

Kamis, 20 Oktober 2022 | 21:19 WIB
header img
Perdana Menteri Inggris Liz Truss. (Foto: Reuters)

LONDON, iNewsSubang.id - Kabar mengejutkan datang dari tanah Britania Raya. Perdana Menteri (PM) Inggris Liz Truss menyatakan akan mengundurkan diri sebagai perdana menteri. Hal ini membuatnya menjadi perdana menteri tersingkat dalam sejarah Inggris setelah 45 hari menjabat. 

Setelah menjabat sebagat PM, Liz Truss mendapatkan kritik keras karena kebijakan ekonominya yang terbukti tidak mampu menahan inflasi di atas 10 persen dan kenaikan harga, serta memicu kekhawatiran tentang peningkatan utang publik.

BACA JUGA : Jaga Ketersediaan dan Stabilitas Pangan, Bapanas Kirim Beras Via Tol Laut Pelabuhan Patimban Subang

Sementara untuk menggantikan posisi Truss, pemilihan kepemimpinan akan selesai dalam minggu depan. 

Truss menjadi PM Inggris tersingkat saat ini. Sebelumnya, pemegang rekor PM Inggris tersingkar dipegang oleh George Canning yang memerintah selama 119 hari pada tahun 1827. 

BACA JUGA : Polres Subang Gelar Sosialisasi Bahaya Narkoba Bersama Satgas TMMD Kodim 0695 Subang

Berbicara di luar pintu kantor dan kediaman Nomor 10 Downing Street, Kamis (20/10/2022), Truss mengakui tidak dapat memenuhi janji yang dia buat ketika mencalonkan diri sebagai pemimpin Konservatif. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut