Ditinggal RK ke DKI Jakarta, Elektabilitas Dedi Mulyadi Meroket hingga 90 Persen di Pilgub Jabar

Tim iNews.id
Dedi Mulyadi disambut ratusan warga saat menggelar acara di Kabupaten Bandung. (Foto: Istimewa)

BANDUNG, iNews.id - Indo Riset baru saja mengeluarkan hasil survei untuk Pilgub Jawa Barat 2024, yang menunjukkan lonjakan signifikan dalam elektabilitas Kang Dedi Mulyadi (KDM) hingga mencapai 90,5 persen jika hanya ada dua pasangan calon yang bertarung.

Kenaikan elektabilitas KDM terjadi setelah Ridwan Kamil (RK) memutuskan untuk maju sebagai Cagub Jakarta. Dalam simulasi lima nama, elektabilitas KDM mencapai 76,8 persen, sementara dalam simulasi tiga nama, angkanya berkisar antara 82 hingga 86,3 persen. Bahkan dalam simulasi dua nama (head to head), elektabilitas KDM melesat hingga 88,8-90,5 persen.

Merespons hasil survei tersebut, KDM menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Jawa Barat. Menurutnya, survei ini mencerminkan kondisi nyata di lapangan yang ia temui selama berkeliling Jawa Barat.

“Hatur nuhun rakyat Jabar, saatnya Jabar istimewa,” ujar KDM usai acara KDM Menyapa Jabar Istimewa di Alun-alun Majalaya, Kabupaten Bandung, Senin (20/8/2024) malam.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network