PKB, Nasdem, dan PPP Resmi Usung Asep-Lina di Pilkada Subang 2024

Tim iNews.id
Asep-Lina mendatangi kantor PPP saat penandatanganan kesepakatan Nasdem, PKB, dan PPP dalam mengusung mereka di Pilkada Subang 2024. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNews.id - Partai NasDem, PKB, dan PPP secara resmi mengumumkan dukungan mereka terhadap pasangan Calon Bupati Asep Rochman Dimyati dan Calon Wakil Bupati Lina Marliana untuk Pilkada Subang 2024 di aula kantor DPC PPP, Jumat (16/8/2024). 

Kesepakatan antara ketiga partai tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman. Nota kesepahaman tersebut ditandatangani oleh Ketua DPD NasDem Eep Hidayat, Ketua DPC PKB Subang Zaenal Mutaqin, dan Ketua DPC PPP Subang Oom Abdurohman.

Pasangan Asep-Lina (Aslina), yang akan secara resmi maju dalam Pilkada pada 27 November 2024, telah memenuhi syarat jumlah kursi di legislatif. Berdasarkan hasil Pileg 2024, NasDem memperoleh 7 kursi, PKB 6 kursi, dan PPP 1 kursi, sehingga total dukungan pasangan ini mencapai 14 kursi.

Ketua DPC PPP Oom Abdurahman menyatakan bahwa pencalonan pasangan Aslina adalah hasil dari komunikasi dan konsolidasi dengan partai-partai politik di Kabupaten Subang.

"Kenapa kita mengusung Aslina, ini merupakan hasil komunikasi dengan berbagai Parpol di Kabupaten Subang," ujarnya.


Pimpinan tiga partai menandatangani nota kesepakatan mengusung Asep-Lina di Pilkada Subang 2024. (Foto: Yudy H Juanda)


Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network