Menang 3-1 Lawan Persibangga, Persikas Subang Pimpin Klasemen Grup D Liga 3 Nasional

Tim iNews.id
Persikas Subang menang 3-1 lawan Persibangga Purbalingga di Liga 3 Nasional Grup D. (Foto: Istimewa)

SUBANG, iNewsSubang.id - Persikas sebagai tuan rumah Liga 3 Nasional 2024 Grup D mengawali pertandingan melawan Persibangga Purbalingga di Stadion Persikas Subang, Senin (29/4/2024). Dihadapan ribuan penonton Persikas berhasil mengalahkan Persibangga dengan skor 3-1.

Pertandingan kali ini dipimpin oleh Adi Swasono dari Kabupaten Lampung Barat, dengan Enwir dari Kota Payakumbuh dan Edi Irawansyah dari Kabupaten Aceh Besar sebagai asisten wasit. Yolanda Permidito Aryefta dari Kota Payakumbuh bertugas sebagai Wasit 4.

Kick off babak pertama dimulai dari kaki pemain Persikas, yang menampilkan penampilan sepak bola menyerang sejak menit awal pertandingan. Namun, Persibangga juga mencoba tampil menyerang dan tidak mau kalah dengan tuan rumah.

Pertandingan berjalan dengan intensitas tinggi. Pemain Persibangga, Afif Teguh Saputra, mendapat kartu kuning pertama setelah melanggar salah seorang pemain Persikas, Wili Sugian.

Setelah mendapat beberapa peluang, Persikas sukses unggul sementara atas Persibangga lewat gol yang dicetak oleh Ega Nugraha setelah sontekannya masuk ke gawang Ichwan Chasan Sidiq, mengubah skor menjadi 1-0 untuk Persikas.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network