SUBANG, iNewsSubang.id - Budi Gunadi Sodikin, Menteri Kesehatan Republik Indonesia, melakukan peninjauan di Posko Kesehatan Rest Area Tol Cipali Kilometer 102, Kabupaten Subang, pada Selasa (9/4/2024) dan memastikan pelayanan kesehatan kepada pemudik berjalan lancar.
Menurut Budi, setiap hari di Rest Area Tol Cipali Kilometer 102, belasan pemudik mengunjungi posko kesehatan. Di Subang, terdapat 10 posko kesehatan yang tersebar di jalur mudik Lebaran 2024.
"Saya ke sini untuk mengecek berapa yang masuk ke posko kesehatan dan ada sekitar 10 posko kesehatan yang ada di Subang ini ada di sini di rest area, Pantura, dan ada juga di daerah Selatan kata Pak Kadis. Satu harinya hampir ada sekitar 15 orang pemudik yang datang ke posko kesehatan," ujarnya.
Budi menyatakan bahwa para pemudik yang singgah di posko kesehatan mengalami beberapa keluhan, seperti sakit perut, pegal-pegal, dan darah tinggi.
"Masalah biasanya memang ada 3, yang pertama perut, terus pegal-pegal dan satu lagi biasanya darah tinggi nah itu yang banyak saya lihat di sini pun juga sama," katanya.
Editor : Yudy Heryawan Juanda
Artikel Terkait