Patroli Sahur Satlantas Polres Subang Disambut Baik Masyarakat

Yudy Heryawan Juanda
Satlantas Polres Subang gelar patroli sahur. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNewsSubang.id - Di bulan Ramadhan 1444 H, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Subang, Jawa Barat meningkatkan kegiatan patroli hingga waktu subuh. Selain menggelar patroli, Satlantas Polres Subang juga membangunkan sahur warga menggunakan sirine dan pengeras suara. 

BACA JUGA : Drawing Piala Dunia U-20 2023 Dibatalkan karena Ada Penolakan Timnas Israel

Tidak hanya di jalan raya, patroli di waktu subuh ini Satlantas Polres Subang melakukan patroli hingga masuk ke komplek perumahan. Hal tersebut dilakukan selain untuk memberikan rasa aman dan nyaman juga untuk membangun sahur warga. 

Sekali-kali Satlantas Polres Subang menggunakan sirine dan pengeras suara saat sahur tiba. Warga pun menyambut baik kegiatan patroli sahur yang digelar oleh Satlantas Polres Subang tersebut. 

BACA JUGA : 10 Pemain Voli Indonesia Diundang Seleksi di Liga Korsel: Ada Wilda, Dimas hingga Rivan

Ajat Sudrajat (38) warga Kelurahan Cigadung, Kecamatan Subang, Kabupaten Subang mengaku sangat senang dengan adanya patroli Ramadhan ini. Pasalnya banyak anak-anak yang sering menggunakan sepeda motor sambil kebut-kebutan menggunakan knalpot brong di waktu subuh ini. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network