Diduga Lalai Berkendara, Sopir Kepala BKD Jabar Diperiksa Polres Subang

Tim iNews.id
Jenazah Kepala BKD Jabar Yerry Yanuar dibawa ke Gedung Sate Bandung untuk disemayamkan sebelum dimakamkan di Kuningan. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNewsSubang.id - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jawa Barat Yerry Yanuar mengalami kecelakaan di ruas tol Cipali Subang, Jawa Barat, Jumat (25/11/2022). Polres Subang kini periksa sopir Yerry yang diduga lalai dalam berkendara. 

Menurut Kanit Gakkum Satlantas Polres Subang IPDA Endang Sudrajat, pihaknya kini masih melakukan pemeriksaan terhadap Abdul Aziz, sopir dari Kepala BKD Jabar. 

BACA JUGA : Kepala BKD Jabar Yerry Yanuar Tewas Kecelakaan di Tol Cipali Subang

"Sekarang sopir masih di kantor Polres Subang, masih diperiksa oleh petugas Unit Gakkum Polres Subang," ujarnya melalui sambungan telepon kepada iNewsSubang.id, Jumat (25/11/2022) malam. 

IPDA Endang menjelaskan, sopir SUV Pajero yang membawa Kepala BKD Jabar tersebut diduga lalai dalam berkendara sehingga menabrak bagian belakang truk tronton yang dikendarai oleh Safei. 

BACA JUGA : Kronologi dan Luka yang Dialami Kepala BKD Jabar Akibat Kecelakaan di Tol Cipali Subang

"Sopir juga memang mengalami luka-luka ringan setelah kejadian. Diduga memang sopir tersebut lalai dan menabrak bagian belakang truk yang ada di depannya," imbuhnya. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network