Sebut Bersih-Bersih, Kapolri Segera Sampaikan Terkait Kabar Penangkapan Irjen Teddy Minahasa

Rizal Bomantama
Kapolda Jawa Timur, Irjen Teddy Minahasa dikabarkan ditangkap terjerat kasus narkoba (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNewsSubang.id - Irjen Pol Teddy Minahasa dikabarkan ditangkap Propam Mabes Polri atas dugaan kasus Narkoba. Padahal ia baru beberapa hari menjabat sebagai Kapolda Jawa Timur. Menanggapi hal tersebut, Kapolri Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan pihaknua akan segera menyampaikan keterangan terkait kabar penangkapan tersebut.

BACA JUGA : TGIPF : Tragedi Kanjuruhan Lebih Mengerikan dari Tayangan Televisi dan Media Sosial

"Setelah ini kami akan rilis khusus terkait TM. Ini termasuk bagian dari upaya bersih-bersih di institusi Polri," ujar Kapolri di Istana Negara, Jakarta, Jumat (14/10/2022).

Kapolri menegaskan bawah upaya itu merupakan tindak lanjut dari arahan langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi). Diketahui Kapolri bersama pejabat utama Mabes Polri, kapolda hingga kapolres diberi arahan langsung oleh Presiden Jokowi hari ini.

BACA JUGA : Larang Bawa Handphone dan Tongkat Komando, Hari Ini Presiden Panggil Kapolri Hingga Kapolres

"Ini merupakan bagian dari komitmen kami menindak tegas terkait dengan hal-hal yang tadi disampaikan Presiden, yaitu soal pemberantasan judi online, narkoba, dan lain-lain," katanya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengaku mendengar kabar mengenai Irjen Teddy Minahasa Putra ditangkap Propam Polri terkait dengan narkoba.

BACA JUGA : Lesti Kejora Tiba-Tiba Cabut Laporan KDRT, Polisi Jelaskan Hal Ini

"Sementara diduga (penangkapan Teddy Minahasa) benar. Kalau enggak salah narkoba," kata Sahroni saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (14/10/2022).

Artikel ini sebelumnya telah terbit dengan judul : Kapolri Segera Sampaikan soal Irjen Teddy Minahasa: Bagian dari Bersih-Bersih Institusi Polri

 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network