Program Purnama Subang Hadirkan Ruang Aman bagi Anak untuk Berkarya dan Tumbuh
“Melihat anak-anak ini menggambar dan mewarnai dengan penuh semangat, kita diingatkan bahwa keberlanjutan bukan hanya tentang lingkungan atau ekonomi, tetapi tentang manusia—tentang masa depan mereka. Kreativitas adalah cara mereka melihat dunia, dan tugas kita adalah memberi ruang agar imajinasi itu tumbuh,” ujar Wazirul.
Ia menambahkan bahwa SEKAR lahir dari mimpi besar untuk menghadirkan ruang aman tempat anak-anak bisa belajar, bermain, dan bertumbuh.
“Melalui Program Purnama Subang, kami ingin memastikan anak-anak memiliki lingkungan yang mendorong mereka bermimpi. Jika mereka percaya diri sejak kecil, mereka akan tumbuh menjadi pribadi yang kuat,” imbuhnya.
Setelah menilai kerapian, kreativitas, dan pemilihan warna, para juri mengumumkan beberapa karya terbaik. Namun di balik itu, setiap anak tetap merasa menjadi pemenang. Senyum mereka merekah ketika melihat karya masing-masing terpajang di dinding kelas.
Bagi para guru SEKAR, lomba ini bukan sekadar ajang seni. Ini adalah ruang latihan membangun keberanian, ketekunan, dan rasa percaya diri, nilai penting yang tidak selalu hadir di dalam buku pelajaran.
SEKAR sendiri merupakan bagian dari Program Purnama Subang, inisiatif Pertamina EP Subang Field yang tidak hanya fokus pada pengelolaan sampah rumah tangga dan pemberdayaan perempuan, tetapi juga memberikan ruang bagi anak untuk berkembang melalui seni dan kreativitas. Harapannya, generasi muda yang tumbuh dari ruang kecil di Desa Compreng ini kelak memiliki imajinasi yang luas, kepedulian tinggi, dan semangat belajar yang tak pernah padam.
Editor : Yudy Heryawan Juanda