get app
inews
Aa Text
Read Next : Program Pemutihan Pajak Kendaraan Berakhir, Samsat Subang Raup Rp60,62 Miliar

Sejumlah Organisasi Laporkan Dugaan Korupsi di Subang kepada KPK

Kamis, 20 November 2025 | 07:08 WIB
header img
Sejumlah organisasi melaporkan dugaan korupsi di Subang kepada KPK. Foto: ist

JAKARTA, iNewsSubang.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diharapkan segera menindaklanjut dugaan korupsi yang terjadi di wilayah Subang, yang disinyalir melibatkan birokrasi setempat.

Permintaan ini disampaikan oleh Kaukus Rakyat Subang bersama Gerakan Pemuda Islam (GPI) yang pada Rabu, 19 November 2025, mendatangi Gedung KPK di Jakarta. 

Kedatangan mereka bertujuan untuk mengadukan persoalan tersebut sambil menyerahkan sejumlah dokumen bukti-bukti.

Ketua Umum PD GPI Subang, Diny Khoerudin, yang akrab disapa Pidi, menyampaikan sejunlah kejanggalan.

Selain Pidi, turut hadir di Gedung KPK Ketua Bidang Informasi dan Kebijakan Publik Wahyu Gilang Karisman, Ketua Bidang Sosial dan Politik Zijqi Faiz, dan Ketua Bidang Pembinaan Aparatur Organisasi PD GPI Subang Suhenda.

Pidi menjelaskan bahwa keputusan untuk membuat laporan ini merupakan hasil deklarasi puluhan tokoh ulama, pemuda, praktisi hukum, akademisi, hingga aktivis yang tergabung dalam Kaukus Rakyat Subang. 

Tuntutan utama dari deklarasi tersebut hanyalah satu, yaitu mengembalikan Subang ke jalan yang benar.

Kepada KPK, GPI menyerahkan berkas yang berisi empat skandal besar yang diduga terjadi di tubuh birokrasi.

Tembusan dari laporan yang disampaikan ke KPK ini juga dikirimkan kepada Kementerian Dalam Negeri, Kejaksaan Agung, dan Mabes Polri.

Lebih lanjut, Pidi juga menyinggung isu yang meresahkan publik Subang, yaitu adanya kriminalisasi terhadap pihak-pihak yang berani membongkar praktik korupsi. 

GPI menegaskan bahwa laporan mereka tidak hanya untuk meminta KPK turun tangan, tetapi juga untuk memberikan perlindungan kepada saksi dan pelapor yang sedang mengalami tekanan.

Penegasan terakhirnya adalah Subang harus bangkit dan dibersihkan, dan proses pembersihan itu dimulai hari ini.

 

Editor : Vitrianda Hilba Siregar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut