Debat Publik Kedua Berjalan Lancar, KPU Subang Harapkan Edukasi bagi Masyarakat

Sebagai bentuk apresiasi, ia menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kelancaran acara.
“Kami atas nama KPU Kabupaten Subang menyampaikan ucapan banyak terima kasih kepada semua pihak. Terutama kepada pemerintah daerah, TNI-Polri, bapak ibu sekalian yang hadir, juga masyarakat umumnya di wilayah Kabupaten Subang,” ungkapnya.
Abdul Muhyi juga menegaskan pentingnya komitmen seluruh elemen masyarakat dalam menyukseskan pesta demokrasi.
“Debat publik kedua ini kita saksikan oleh pemilih Kabupaten Subang 1.198.736 pemilih. Maka dari itu kami harapkan marilah kita memberikan hal yang terbaik buat masyarakat Kabupaten Subang. Jadi tidak hanya dari sisi paslon saja, tapi dari sisi kita semua baik pendukung, tamu undangan,” imbuhnya.
Debat publik ini diharapkan menjadi momentum penting untuk mendorong partisipasi masyarakat dan memberikan wawasan yang mendalam mengenai visi-misi para calon pemimpin daerah.
Editor : Yudy Heryawan Juanda