SUBANG, iNews.id — Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu mengadakan silaturahmi dengan serikat buruh di Kabupaten Subang dalam rangka cipta kondisi menjelang Pilkada 2024 di D'King Cafe & Resto, Rabu (23/10/2024). Acara ini bertujuan mempererat hubungan antara kepolisian dan komunitas buruh, serta memperkuat kerja sama demi menjaga kondusifitas dan keamanan selama proses Pilkada mendatang.
Dalam acara tersebut, Kapolres Subang didampingi oleh Kasat Intelkam, Kasi Humas, dan Kasi Propam Polres Subang. Mereka menyambut kedatangan perwakilan dari berbagai serikat buruh yang aktif di Kabupaten Subang. Pertemuan ini berlangsung santai dengan diskusi yang bertujuan untuk saling bertukar pikiran dan memperkuat kebersamaan serta kerja sama dalam menciptakan kondisi yang aman.
"Kami selaku petugas kepolisian siap menjadi fasilitator (menjadi penengah) apabila terjadinya permasalahan antara pengusaha dengan rekan-rekan serikat pekerja/buruh, khususnya di wilayah Kabupaten Subang," ujar Kapolres Subang, AKBP Ariek.
Para perwakilan serikat buruh menyambut baik inisiatif tersebut dan mengapresiasi langkah kepolisian dalam mendukung hak-hak buruh serta menjaga keamanan di wilayah Subang.
Editor : Yudy Heryawan Juanda