get app
inews
Aa Read Next : Pasien Nilai Pelayanan ESWL di RSUD Subang Memuaskan dan Profesional

Road To BK Porprov 2025, Kejurprov Muaythai Jabar 2024 Diikuti 250 Atlet

Kamis, 04 Juli 2024 | 10:54 WIB
header img
Road To BK Porprov 2025, Pengurus Muaythai Jabar Gelar Kejurprov Muaythai Jabar 2024. (Foto: Istimewa)

SUBANG, iNewsSubang.id - Pengurus Provinsi (Pengprov) Muaythai Jawa Barat menggelar Kejuaraan Provinsi Muaythai Jabar 2024 di GOR Gotong Royong, Kabupaten Subang. Kejuaraan tersebut digelar mulai tanggal 3 Juli hingga 6 Juli 2024.

Menurut Ketua Pengprov Muaythai Jabar, RM Evi Silviadi, Kejurprov ini merupakan agenda pertama menjelang BK Porprov Jabar 2024. Yang kedua akan dilaksanakan pada Bulan Desember 2024.

"Ini adalah Kejurprov kalender pertama untuk road to BK Porprov 2025. Jadi sebelum BK Porprov ada dua tahapan, yang pertama sekarang dan yang kedua nanti Desember, baru persiapan ke BK Porprov," ujarnya. 

Evi menambahkan, pastisipasi dalam Kejurprov Muaythai Jabar 2024 ini sangat tingggi. Sebanyak 250 atlet se Jawa Barat ikut dalam kompetisi yang memperebutkan 26 kelas ini. "Alhamdulillah sekarang ini diikuti sekitar 250 atlet dari seluruh Kabupaten/ Kota se Jawa Barat," katanya. 

Evi berharap, dengan adanya kompetisi ini, dapat membuat regenerasi atlet lebih baik serta Muaythai Jabar menjadi yang terbaik diantara Provinsi lainnya.

"Harapan yang pertama mendapatkan regenerasi atlet, sehingga mampu mempertahankan Muaythai Jabar sebagai unggulan dan diperhitungkan," pungkasnya. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut