get app
inews
Aa Read Next : Imran Resmi Jabat Pj Bupati Subang, Berikut Profil dan Riwayat Jabatannya

Dampingi Pj Gubernur, Bupati Subang Tanam Mangrove di Pantai Pondok Bali

Senin, 27 November 2023 | 20:44 WIB
header img
Bupati Subang dan Pj Gubernur Jabar menanam mangrove di pantai Pondok Bali. (Foto: Istimewa)

SUBANG, iNewsSubang.id - Bupati Subang, Ruhimat, bersama Pj. Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, hadir dalam acara Hari Menanam Pohon Indonesia untuk mendukung Gerakan Nasional Pemulihan Daerah Aliran Sungai di tingkat Provinsi Jawa Barat dengan tema "Sehatkan DAS, Sejahterakan Masyarakat" di Pantai Pondok Bali, Kecamatan Legonkulon, Senin (27/11/2023).

Menurut Bupati Subang, Ruhimat, pihaknya mengajak semua yang hadir untuk selalu bergotong-royong dalam berbagai kegiatan, karena dengan gotong-royong hal yang sulit akan mudah dilakukan. "Mudah-mudahan dengan gotong royong bisa mencapai apa yang dicita-citakan," ujarnya. 

Ruhimat menghaturkan rasa terima kasih khususnya apresiasi kepada Kepala Dinas Kehutanan provinsi, karena kegiatan ini dilaksanakan di Kabupaten Subang. "Mudah-mudahan betul-betul mampu untuk mengimbangi akan demikian sudah kritisnya lahan," katanya. 

Ruhimat menyatakan bahwa berbagai upaya telah dirinya lakukan demi mengatas abrasi yang terjadi di wilayah pantai utara, salah satunya dengan menjalin komunikasi dengan BNPB. Dirinya juga berharap, penanaman mangrove yang dilaksanakan dapat menyelesaikan permasalahan yang terjadi di wilayah pantai.

"Kami pun memang sudah berupaya dengan kami sudah berhubungan dengan BNPB pusat, mudah-mudahan dengan kegiatan ini betul-betul bisa menyelesaikan terkait permasalahan yang ada di wilayah kami," imbuhnya. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut