Dibiarkan Pemkab Subang, Jembatan Cilamatan di Desa Sukahurip Ambles Parah

Tim iNews.id
Jembatan Cilamatan di Desa Sukahurip, Subang ambles parah. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNewsSubang.id - Hujan deras yang terjadi pada hari Senin (1/1/2024) sore kemarin membuat sungai Cilamatan meluap. Akibatnya sebuah jembatan di Kampung Cipeuris, Desa Sukahurip, Kecamatan Cijambe, Kabupaten Subang ambles sedalam 2 meter. 

Dengan amblesnya jembatan sepanjang 20 meter dengan lebar 4 meter ini, aktivitas masyarakat kini terhambat. Padahal jembatan tersebut merupakan akses utama warga Desa Sukahurip menuju pusat kota di Subang. Warga kini harus memutar lebih dari 4 kilometer untuk menuju Subang Kota. 

Jembatan tersebut sebelumnya telah amblas namun tidak terlalu parah dan masih bisa dilintasi oleh sepeda motor. Namun ironisnya, Pemkab Subang terkesan membiarkan kondisi jembatan tersebut hingga akhirnya ambles parah. Padahal sebelumnya Pj Bupati Subang telah meninjau jembatan tersebut ketika ambles pertama kali. 

“Menginstruksikan supaya cepat di lakukan antisipasi, dikarenakan curah hujan yg tinggi," ujar Pj Bupati Subang, Imran saat meninjau jembatan ambles, Selasa (26/12/2023). 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network