Bupati Ruhimat Rogoh Uang Pribadi dan APBD untuk Bangun Rutilahu di Pantura Subang

Tim iNews.id
Bupati Subang Ruhimat bongkar rumah warga untuk diperbaiki di Desa Gempol, Pusakanagara, Subang. (Foto: Istimewa)

Asisten Daerah 2 Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Hidayat, menjelaskan bahwa alasan kedatangan Bupati ke Desa Gempol adalah karena Bupati Ruhimat merasa prihatin dengan kondisi Karnalim yang sangat membutuhkan bantuan, terutama untuk membangun tempat tinggal yang layak. Hal ini disampaikan meskipun Bupati sangat sibuk dengan tugas-tugasnya.

"Maksud bapak bupati kesini, walaupun sangat sibuk, tapi ingin memberi contoh, bahwa gotong royong bukan hanya sekedar ucapan, tapi harus dilaksanakan," katanya. 

Hidayat juga mengungkapkan bahwa Bupati menggunakan dana pribadinya dengan niatan karena Allah SWT untuk mendukung pembangunan tempat tinggal Karnalim, serta sebagai teladan bagi masyarakat agar senantiasa mengutamakan semangat gotong royong dalam membantu sesama.



Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network