Bupati Subang dan Ratusan PNS Gelar Solat Minta Hujan di Alun-alun

Tim iNews.id
Ratusan PNS dan Muspida Kabupaten Subang menggelar solat istisqo di Alun-alun Subang. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNewsSubang.id - Ratusan Pegawai Negeri Sipil (PNS) beserta Bupati dan Muspida Kabupaten Subang menggelar solat minta hujan/ Istisqo di lapangan Alun-alun Subang, Jawa Barat, Jumat (22/9/2023). 

Solat tersebut dilakukan karena masyarakat di Kabupaten Subang kini sudah mengalami kekeringan serta krisis air bersih yang semakin meluas akibat kemarau panjang. 

Meski dibawah terik matahari, antusias PNS untuk mengikuti sokat bersama minta hujan cukup tinggi. Beberapa warga sekitar juga ikut dalam solat minta hujan ini. 

Menurut Bupati Ruhimat, wilayahnya sudah lebih dari tiga bulan tidak diguyur hujan. Kemarau panjang tidak hanya mengakibatkan sawah di pantura kekeringan, tapi juga mengakibatkan warga kesulitan mendapatkan air bersih. 

"Hanya Allah SWT yang tentunya memberikan kebahagiaan maupun kesengsaraan kepada kita semua sebagai umatnya. Untuk itu sehubungan sudah sangat kita khawatirkan dengan kondisi musim panas yang berpanjangan akhirnya baik untuk kebutuhan makan minum dikhawatirkan jangan sampai terganggu terlebih-lebih salah satu contoh terkait untuk kebutuhan pertanian perkebunan pun saat ini kondisi sudah sangat mengkhawatirkan," ujarnya. 

"Akan hal itu kita kembali kepada keyakinan dan keimanan kita masing-masing dan sesuai dengan apa yang dianjurkan oleh Allah SWT, hanya satu tempat kita bermohon yaitu dengan melaksanakan solat Iatisqo, semoga Allah SWT segera memberikan ridhonya untuk segera menurunkan hujan yang membarokahkan umatnya," kata Ruhimat. 

Ruhimat berharap agar dengan digelarnya solat istisqo ini, hujan turun sehingga sawah dapat kembali ditanami dan warga tidak mengalami kesulitan air bersih. 

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network