Antisipasi Kecelakaan, Polres Subang Tes Urine Puluhan Sopir Bus Pariwisata

Yudy Heryawan Juanda
Sopir bus pariwisata dites urine di Terminal Tipe A Subang. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNewsSubang.id - Polres Subang, Subang, Jawa Barat menggelar tes urine bagi pengemudi bus pariwisata di Terminal Tipe A Subang, Sabtu (18/3/2023). Tes urine tersebut digelar untuk mengantisipasi kecelakaan di jalur wisata Subang.

Bus pariwisata yang hendak berlibur ke Ciater dan Lembang dari wilayah Jabodetabek dimasukkan oleh Satlantas Polres Subang ke dalam Terminal Subang. Di dalam terminal para pengemudi dites urine oleh petugas Satnarkoba Polres Subang.

BACA JUGA : Kronologi Kecelakaan Beruntun di Cijambe Subang, Satu Orang Meninggal

Muhidin (51) salah satu sopir bus mengaku senang bisa mendapatkan tes urine gratis dari kepolisian. Pasalnya, dengan hasil tes urin tersebut, dapat memberikan kepercayaan bagi para penumpang.

"Dari Depok mau ke Ciater ini bawa rombongan, tanggapannya sih bagus kalau misalkan ada tes urine ke sopir ini jadi penumpang juga bisa percaya lah bahwa dari sopirnya aman-aman aja," ujarnya kepada iNewsSubang.id.

BACA JUGA : Keren! WBP Lapas Subang Dilatih Kemandirian Bersertifikat

Menurut KBO Satnarkoba Polres Subang IPTU Hartono, tujuannya dari kegiatan tes urin tersebut untuk memastikan kesehatan dan keselamatan sopir bus dan penumpang. Terlebih, untuk beberapa jalur di wilayah Subang Selatan banyak belokan yang curam dan tentunya sopir harus dalam kondisi yang prima.

"Kegiatan kali ini kita memastikan dari petugas gabungan antara Satres Narkoba, Satlantas Polres Subang bersama dengan petugas Kemenhub Terminal Subang Subang kepada semua pengemudi bus pariwisata yang hendak melintas wilayah Kabupaten Subang biar aman tidak dipengaruhi oleh narkoba kita pastikan sopir-sopir itu sehat," katanya.

Dari puluhan sopir bus yang di tes urin, polisi tidak menemukan hasil yang positif narkoba. Nanun jika terdapat sopir yang positif menggunakan narkoba pihaknya akan membrikan tindakan tegas bagi sopir tersebut.

BACA JUGA : 3 Jam Megawati Bertemu Jokowi di Istana, Bahas Berbagai Agenda Strategis

"Untuk hasil tes urine kali ini kita mengetes sebanyak puluhan sopir bus, Allhamdulilah semuanya hasilnya negatif. Apabila ada yang positif narkoba kita akan melakukan proses hukum dan akan melaporkan kepada pemilik PO bus yang bersangkutan," imbuhnya.

Sebelum di tes urine, petugad dari Kemenhub Terminal Subang dan Satlantas Polres Subang melakukan ramcek serta memeriksa surat-surat kendaraan dari seluruh bus yang datang.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network