Disdukcapil Subang Jemput Bola Lakukan Perekaman E-KTP ke Rumah Warga

Agus Hidayat
UPTD Disdukcapil Ciasem jemput bola perekaman E-KTP untuk penyandang disabilitas. (Foto: Agus Hidayat)

SUBANG, iNewsSubang.id - Mendekati masa Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Subang, Jawa Barat terus gencar melakukan perekaman E-KTP. Untuk mempercepat perekaman, Disdukcapil Subang melakukan jemout bola dengan mendatangi rumah warga.

Seperti yang dilakukan UPTD  Disdukcapil  Ciasem, Subang, mereka mendatangi rumah warga di Desa Sukamandijaya untuk melakukan perekaman E-KTP, Selasa (6/12/2022).

BACA JUGA : Gelar Subang Investment Summit, Pemkab Ajak Pengusaha Berinvetasi di Kabupaten Subang

Menurut Kepala UPTD Disdukcapil Ciasem Nurul Badriah, perekaman jemput bola ini dilakukan bagi warga penyandang disabilitas. Dari data yang dimilikinya, warga penyandang disabilitas yang belum mengantongi E-KTP di wilayahnya masih cukup banyak.

"Kegiatan perekaman E-KTP bagi penyandang disabilitas, untuk mendukung kebijakan pemerintah pusat berkaitan dengan pelayanan kesejahteraan sosial yang harus memiliki KTP dan KK," ujarnya.

BACA JUGA : Gelar Reses, Anggota DPRD Subang Karya Zakaria Serap Aspirasi Warga Pantura

Nurul berharap warga masyarakat penyandang disabilitas di wilayah kerjanya yang sudah berusia 17 tahun dapat memiliki KTP elektronik tanpa terkecuali.

"Untuk itu dengan sistem jemput bola dengan mendatangi rumah-rumah warga yang tidak bisa kemana-mana karena keterbatasan akses," katanya.

Namun, Nurul melanjutkan, dalam perekaman jemput bola tersebut, keterbatasan jaringan internet menjadi salah satu kendala. Pasalnya banyak lokasi di pelosok Desa yang jaringan internetnya masih minim.

BACA JUGA : Pemuda Batak Bersatu Kabupaten Subang Gelar Perayaan Natal dan Malam Seni Budaya Batak

"Dalam perekaman jemput bola ke rumah warga berkebutuhan khusus atau disabilitas kita terkendala faktor ekternal salah satunya  akses jaringan internet yang terkadang tidak conec ke server dan berinteraksi dengan warga penyandang di sabilitas sehingga untuk menyelesaikan perekaman membutuhkan waktu berjam-jam," ungkapnya.

Warsa salah satu kerabat disabilitas di Ciasem mengaku sangat mengapresiasi kegiatan perekaman jemput bola ini. Pasalnya banyak masyarakat yang tidak bisa melakukan perekaman E-KTP karena keterbatasan.

“Kegiatan ini sangat ditunggu-tunggu. Semoga dapat terus berkelanjutan, sehingga masyarakat yang berkebutuhan khusus salah satunya penyandang disabilutas karena keterbatasan akses  dapat terpenuhi dan  terlayani dengan baik," tuturnya.

BACA JUGA : Petani Nanas Subang Binaan Pupuk Kujang Sumbangkan 2 Ton Nanas kepada Korban Gempa Cianjur

"Kedatangan para petugas dukcapil Kabupaten Subang dan Petugas UPTD Dukcapil  Ciasem untuk merekam KTP el  warga penyandang kebutuhan khusus terutama warga  disabilitas sangat membantu kami, KTP itu sangat berguna," pungkasnya.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network