Gelar Subang Investment Summit, Pemkab Ajak Pengusaha Berinvetasi di Kabupaten Subang

Yudy Heryawan Juanda
Pemkab Subang akan gelar Subang Investment Summit untuk ajak para penguasa berinvestasi di Kabupaten Subang. (Foto: Ist)

SUBANG, iNewsSubang.id - Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Subang menggelar event promosi dan penggalangan investasi yaitu Subang Investment Summit (SIS). SIS tersebut akan digelar pada di Sawala Ageung Fave Hotel, Subang, Rabu (7/12/2022).

Kabupaten Subang mempunyai posisi strategis di Kawasan Rebana yang meliputi Subang, Indramayu, Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kuningan, Majalengka dan Sumedang. Sehingga Subang Investment Summit ini samgat perlu dilaksanakan untuk mengajak para pengusaha berinvestasi di Kabupaten Subang.

BACA JUGA : Gelar Reses, Anggota DPRD Subang Karya Zakaria Serap Aspirasi Warga Pantura

Menurut Bupati Subang, Ruhimat, Subang Investment Summit (SIS) digelar dalam rangka mewujudkan Subang Jawara di Kawasan Rebana.

“Untuk itu, ayo para pengusaha jangan ragu untuk berinvestasi di Kabupaten Subang. Mari datang dan ikuti Subang Investment Summit 2022,” ujarnya, Senin (5/12/2022).

BACA JUGA : Pemuda Batak Bersatu Kabupaten Subang Gelar Perayaan Natal dan Malam Seni Budaya Batak

Sementara menurut Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi, Subang Investment Summit (SIS) diharapkan bisa menarik investor untuk berinvetasi di Subang.

"Dengan banyaknya investasi di Subang, harapannya bisa mengurangi pengangguran karena dampak PHK," katanya.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network