SUBANG, iNewsSubang.id - Tingkatkan literasi masyarakat, Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Dsiarsup) menggelar Perpustakaan keliling di lokasi TMMD Kodim 0605 Subang di Desa Jalupang, Kecamatan Kalijati, Subang, Kamis (3/11/2022).
Menurut Kabid Pengelolaan dan Pelayanan Perpustakaan Dsiaraup Tian Sri Suryanti, untuk menggenjot literasi warga di tengah era digital, pihaknya menggencarkan perpustakaan keliling dan E-Library.
BACA JUGA : Pelajar di Kalijati Mendapat Pengenalan Kampung Pancasila dari Satgas TMMD Subang
"Ini bagian dari pelayanan perpustakaan daerah dengan mendatangi atau mengunjungi pembacanya dengan menggunakan kendaraan mobil atau motor dari satu tempat ke tempat lain yang belum terjangkau oleh perpustakaan umum," ujarnya.
Tian menambahkan, selain untuk memberi layanan informasi untuk bisa mengembangkan pendidikan informal kepada masyarakat, meningkatkan minat baca dengan mengembangkan cinta buku pada masyarakat dan lainnya.
BACA JUGA : Rehab Mushola oleh Satgas TMMD Subang di Jalupang Rampung
Sementara menurut Dandim 0605 Subang, Letkol Inf Bambang Raditya melalui Dan SSK TMMD 115, Kapten Inf Alexgro Watulaga, di tengah era digital, butuh dilakukan juga penguatan literasi secara offline dengan membaca buku yang tersedia.
"Era digital banyak manfaatnya dan memudahkan kita untuk mendapatkan informasi. Tapi bukan hal yang mundur juga ketika kita kembali membaca buku. Penyuluhan ini salah satunya untuk mengajak masyarakat membaca buku," jelasnya.
Editor : Yudy Heryawan Juanda
Artikel Terkait