SUBANG, iNewsSubang.id - Dinas Koperasi, UMKM, Perdagangan, dan Perindustrian (DKUPP) Kabupaten Subang menggelar penyuluhan berwirausaha bagi masyarakat di lokasi TMMD Kodim 0605 Subang di Aula Desa Jalupang, Kecamatan, Kalijati, Subang, Rabu (26/10/2022).
Kegiatan penyuluhan tersebut merupakan program nonfisik di TMMD ke 115 Kodim 0605 Subang. Dalam penyuluhan yang diikuti puluhan warga itu, Satgas TMMD menghadirkan Kasi Pembiayaan dan Pemberdayaan UMKM, Dinas KUKM Subang Hari Sobari.
BACA JUGA : Pembangunan Puluhan Rutilahu Oleh Satgas TMMD Kodim 0605 di Jalupang Nyaris Rampung
Menurut Hari, dalam memulai usaha baru maupun mempertahankan daya tahan berbisnis, membutuhkan tips agar bisa tetap fokus saat buka usaha, meskipun kesulitan dan tantangan datang bertubi-tubi.
Editor : Yudy Heryawan Juanda
Artikel Terkait