BBM Naik, Kapolres Bagikan Sembako ke Sopir Angkot dan Tukang Becak

Yudy Heryawan Juanda
Gunakan sepeda motor, Kapolres Subang AKBP Sumarni bagikan sembako. (Foto: Yudy H Juanda)

SUBANG, iNews.id - Pasca pemerintah menaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis pertalite dan solar, Kepolisian resor (Polres) Subang, Jawa Barat membagikan ratusan paket sembako kepada para sopir angkutan kota dan tukang becak.

Dalam pembagian sembako tersebut langsung dipimpin oleh Kapolres Subang, AKBP Sumarni. Menggunakan sepeda motornya, AKBP Sumarni menghampiri para sopir angkot dan memberikan sembako.

BACA JUGA : Anggota DPRD Subang Minta IRDA Audit Sewa Alat Berat di PUPR

Menurut Kapolres Subang AKBP Sumarni, pembagian ratusan paket sembako yang berupa minyak goreng dan beras ini langsung disambut antusias para sopir angkot dan tukang becak di Subang.

"Kami melakukan kegiatan memberikan paket sembako ada beras, minyak goreng, dalam rangka membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM," ujar Kapolres Subang kepada iNewsSubang.id, Rabu (7/9/2022).

BACA JUGA : Demo Tolak Kenaikan Harga BBM di Subang Ricuh, Mahasiswa Saling Dorong Dengan Polisi

AKBP Sumarni berharap kegiatannya tersebut sedikitnya bisa membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network