Tolak RDP Terkait RUU TNI, PC IMM Subang Kecam 9 Anggota Komisi I DPR RI Dapil Jabar

SUBANG, iNewsSubang.id – Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Kabupaten Subang dengan tegas menyatakan sikap menolak diskusi gelar pendapat yang dilakukan oleh DPR RI Komisi I terkait revisi Undang-Undang TNI. PC IMM Subang menilai bahwa langkah tersebut tidak mencerminkan kepentingan rakyat Jawa Barat dan merupakan bentuk pengkhianatan terhadap aspirasi masyarakat.
Ketua Umum PC IMM Kabupaten Subang, Iqbal Maulana, menegaskan bahwa diskusi tersebut berlangsung tanpa melibatkan masyarakat secara luas dan dikhawatirkan hanya menguntungkan kelompok tertentu.
"Kami mengutuk keras langkah yang diambil oleh DPR RI Komisi I yang lebih mementingkan kepentingan elite dibandingkan suara rakyat. Keputusan mereka menciderai demokrasi dan membahayakan prinsip-prinsip reformasi di tubuh TNI," tegas Iqbal Maulana, Minggu (23/3/2025).
PC IMM Kabupaten Subang juga menyampaikan kekecewaan mendalam terhadap anggota DPR RI Komisi I dari daerah pemilihan Jawa Barat yang turut serta dalam pembahasan ini. Mereka menilai para legislator ini gagal memperjuangkan aspirasi masyarakat dan justru mengambil keputusan yang bertentangan dengan kepentingan rakyat.
PC IMM Subang menilai bahwa keikutsertaan mereka dalam pembahasan ini tanpa mempertimbangkan suara rakyat merupakan bentuk kegagalan dalam menjalankan amanah sebagai wakil masyarakat Jawa Barat.
Editor : Yudy Heryawan Juanda