SUBANG, iNewsSubang.id - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Subang menggelar peringatan Isra Mi'raj 1444 H di lapangan upacara Lapas Subang, Rabu (22/2/2023). Selain diikuti oleh pejabat struktural dan pegawai, kegiatan tersebut juga diikuti oleh para warga binaan.
BACA JUGA : Pesona Alya Anastasya, Bidadari Voli Indonesia Pahlawan Subang Raih Emas Porprov Jabar
Menurut Kalapas Subang Tommi Hendri, peringatan Isra Mi'raj tersebut digelar untuk meningkatkan keimanan para pegawai hingga warga binaan.
"Diharapkan agar para hadirin dapat mengambil hikmah, utamanya meningkatkan kualitas ibadah sholat untuk memperbaiki kualitas diri, mewujudkan sikap tawadhu, disiplin, iklas, dan jujur," ujarnya.
BACA JUGA : 10 Camat di Kabupaten Subang Diganti, Berikut Daftarnya
Selain itu, Tommi melanjutkan, kegiatan Isra Mi'raj juga untuk lebih mendekatkan para pegawai dengan warga binaan di Lapas Subang sehingga dapat menciptakan kondusifitas di lingkungan Lapas Subang.
"Kita panggil penceramah oleh Ustad Yudi Prayoga yang dikenal dengan julukan Ustad Cabe Rawit dari Pondok Pesantren Tanjung Siang Subang," katanya.
BACA JUGA : Sering Ngamuk dan Bawa Sajam, Pria di Pantura Subang Diamankan Polisi
Dalam kegiatan tersebut juga, Lapas Subang menampilkan warga binaan membacakan ayat suci Al-Quran di hadapan para pejabat dan warga binaan Lapas Subang.
Editor : Yudy Heryawan Juanda
Artikel Terkait