Sekjen Gerindra Ahmad Muzani Ungkap Partainya Lirik KDM Untuk Maju di Pilgub Jabar

Tim iNews.id
Dedi Mulyadi bersama Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsSubang.id – Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, mengungkapkan persiapan partai menjelang Pilkada serentak tahun 2024, termasuk Pilgub Jabar.

“Orang yang disamping saya (Dedi Mulyadi) yang dilirik untuk Pilgub Jabar,” ujar Muzani saat ditanya wartawan usai membuka Kontes Sapi APPSI yang memperebutkan piala MPR RI di Kemayoran, Jakarta, Sabtu (4/5/2024).

Kang Dedi Mulyadi (KDM), yang mendampingi Ahmad Muzani, turut serta dalam kontes dengan mengirimkan lima ekor sapi dari peternakannya di Lembur Pakuan. Sebagai seorang kader terkemuka Partai Gerindra, KDM mendapat dukungan dari berbagai elemen untuk berpartisipasi dalam Pilgub Jabar.

Beberapa kelompok masyarakat dari berbagai latar belakang telah secara terbuka mendeklarasikan dukungan mereka terhadap sosok yang sering terlihat mengenakan iket putih tersebut. Bahkan, dalam Pileg sebelumnya, Kang Dedi Mulyadi berhasil menjadi salah satu dari sedikit calon legislatif yang meraih suara tertinggi di Indonesia, bahkan menempati posisi teratas di Partai Gerindra dengan perolehan 375.658 suara.

KDM telah mengungkapkan kesiapannya untuk mencalonkan diri dalam Pilgub Jabar pada beberapa kesempatan. Menurutnya, Partai Gerindra sudah menunjukkan indikasi dukungan terhadap langkah tersebut, meskipun keputusan resmi partai baru akan diumumkan pada bulan Mei ini.

Editor : Yudy Heryawan Juanda

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network